Wisata,

Penampakan Alam Kedung Dong Gong

Share

Kudus, Dupanews.id – Pemandangan yang elok bisa dilihat dari serak bebatuan yang mulai besar sampai terkecil, juga ada jembatan bambu digunakan untuk penyebrangan bagi pengunjung yang ingin menikmati suasana.

Alam Kedung Dong Gong ini terletak di desa Rahtawu, dan hanya berjarak 1,6km dari Dukuh Semliro. Disana terdapat beberapa gubug yang kelihatannya sangat nyaman untuk bercengkrama merajut masa depan, terutama bagi anak muda yang tengah dilanda asmara.

Bapak Santoso berkata “Rahtawu dulu penduduk umumnya berasal dari India yang mempercayai adanya dewa-dewa dan dapat berinteraksi langsung dengannya. Khususnya Buyut khasanah (Orang pertama di Rahtawu)”.

Dong Gong belum diketahui kapan berdirinya dan siapa pendirinya. “Saya tidak tau berdirinya Dong Gong , intinya sejak kakek saya sudah ada” Ucap Pak Santoso.

Baca Juga : Wisata Kudus Kedodoran

“Awal mula pencetusan Dong Gong ini berawal dari warga Rahtawu yang sedang melaksanakan hajatan bersama tetangga-tetangga sekitarnya, dan Gongnya jatuh ke sungai ini kemudian di cari tidak ketemu, padahal sungainya dangkal dan airnya pun jernih” Kata Pak Santoso.

Sumber: Bapak Santoso
Redaksi: Aziya Amnul Muna

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button